Contoh Seleksi Pencarian Vendor agar Efektif dan Efisien
Pada dasarnya, mencari pemasok adalah salah satu hal vital dalam proses produksi agar semuanya bisa lebih lancar dan lebih terkendali. Itu kenapa sangat wajar jika Anda ingin tahu apa saja contoh seleksi pencarian vendor agar proses produksi bisa efektif dan efisien.
Karena itu, sebelum melakukan pencarian vendor, Anda harus tahu terlebih dahulu apa saja yang perlu Anda perhatikan pada saat akan memilih vendor mana yang pas dengan perusahaan. Jadi, berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda terapkan saat menyeleksi vendor!
Cara Melakukan Seleksi Vendor
Bagi Anda yang belum tahu, vendor adalah perusahaan yang menyediakan barang, entah itu bahan mentah atau setengah jadi, dan memasok barang itu ke perusahaan lain. Tujuannya adalah untuk melanjutkan produksi ke tahap selanjutnya di dalam suatu rantai pasok.
Jadi, sangat jelas jika posisi vendor ini sangat vital, sehingga Anda tidak bisa sembarangan pada saat memilihnya. Jika salah pilih, ada kemungkinan produksi akan terganggu, sehingga perusahaan Anda lah yang akan menanggung kerugian dan segala akibatnya.Hal ini karena, konsumen tidak ingin tahu apakah yang bermasalah adalah perusahaan Anda atau vendor yang menjadi pemasok Anda.
Mereka hanya ingin barang yang mereka pesan tiba tepat waktu tanpa ada kekurangan apapun.
Lalu, kira-kira bagaimana contoh seleksi pencarian vendor yang tepat untuk bisa menghindari hal-hal yang tak diinginkan? Berikut adalah beberapa tips pada saat memilih vendor!
1. Cari Vendor yang Bisa Menjamin Konsistensi Kualitas dan Kuantitas
Pada saat mencari vendor, hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mencari tempat yang bisa menjamin konsistensi kualitas dan kuantitas barang yang mereka pasok.
Dengan begitu dan hanya dengan begitu, kualitas produk Anda akan terjamin bagus.Vendor yang konsisten adalah salah satu kriteria vendor yang baik.
Sehingga, Anda tidak akan khawatir ada kualitas yang berubah atau ada barang yang tiba-tiba berkurang, bahkan persediaannya mungkin tidak ada.
2. Cari Vendor yang Inovatif dan Memiliki Banyak Ide Segar
Kemudian, tips memilih vendor yang selanjutnya adalah mencari vendor yang inovatif dan memiliki banyak ide segar. Sebab, hal itu akan sangat membantu Anda agar bisa tetap bersaing di pasaran, karena selalu ada ide baru yang bisa membuat produk berkembang.
3. Cari Vendor Terdekat yang Menawarkan Harga Termurah
Lalu, lokasi dan harga pastinya harus Anda pertimbangkan pada saat memilih vendor untuk menjadi pemasok perusahaan Anda. Semakin dekat lokasi vendor, maka akan semakin sedikit biaya yang akan Anda keluarkan untuk keperluan transport barang tersebut.
Di samping itu, Anda pun bisa mencari vendor yang menawarkan harga termurah untuk kualitas yang sama dengan produk yang lebih mahal.
Dengan begitu, harga jual produk Anda pun bisa lebih murah dan bisa bersaing di pasaran.
4. Cari Vendor yang Memiliki Arus Kas yang Stabil
Selanjutnya, untuk mencegah masalah di kemudian hari, Anda dapat memilih vendor yang memiliki arus kas stabil. Semakin lancar arus kasnya, maka akan semakin lancar pula mengirimkan pasokan barang ke perusahaan Anda.
Selain itu, perusahaan vendor yang memiliki arus kas stabil juga akan terhindar dari pailit di tengah-tengah kerja sama. Jadi, kestabilan keuangan dari perusahaan vendor tersebut juga sangat vital.
Itulah beberapa contoh seleksi pencarian vendor agar proses produksi bisa efektif dan efisien. Pastikan semua hal tersebut ada di perusahaan vendor yang Anda pilih untuk menghindari masalah di kemudian hari.